INILAH.COM, Jakarta. Presiden PKS Tifatul Sembiring belum mengundurkan diri dari jabatan anggota dewan. Namun, ia berjanji secepatnya menyelesaikan urusan rangkap jabatan itu.
"Belum. Saya tarik napas dululah. Ini kan juga baru selesai pelantikan (menteri)," kata Tifatul di Jakarta, Sabtu (24/10).
Tifatul mengatakan, PKS akan mengajukan surat pengunduran dirinya kepada pimpinan DPR, dengan terlebih dahulu melapor ke KPU. Jika semua formulir sudah diisi, secepatnya Tifatul hengkang dari parlemen, dan bisa tenang menjalani tugas Menkominfo.
"Nanti kita kan harus minta dan isi formulirnya, kalau sudah ya segera kita urus," tutur dia.
Terkait laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (HKPN) kepada KPK, Tifatul pun mengaku belum sempat. Semua itu karena ia harus fokus menjalankan rentetan di pos yang baru sebagai Menkominfo, mulai dari pelantikan, Sertijab, dan rapat kerja.
"Itu juga belum. Kita akan urus kalau semua sudah selesai di kabinet. Ya harus satu-satulah," tandasnya. [ikl/ton]
Sumber: inilah.com/berita/politik/2009
Tidak ada komentar:
Posting Komentar