jika politik adalah sesuatu yang abu-abu
yang menjadi senjata para penguasa
yang menjadi sindikat pengejar harta dunia
maka aku bukanlah itu
Namun jika politik adalah pembelaan & perjuangan
yang membangunkan keberanian retorika
dan lantang meneriakkan keadilan
maka aku adalah politikus itu

Jika demokrasi adalah belenggu penjajahan
diramaikan oleh tangan-tangan gila jabatan
disetir untuk mengubur kepribadian anak bangsa
maka itu bukan tempatnya
Namun jika demokrasi adalah sebuah peluru pembebas
yang pengusungnya adalah teladan sejati
dan ideologinya menembus keangkuhan parlemen
maka itu adalah kendaraannya..

Senin, 20 Juni 2011

DPW PKS DIY Apresiasi Kerja Keras Semua Kader pada Pilkada Kulonprogo

"Assalamu'alikum wr wb, atas nama struktur diucapkan jazakumullahu khoiron jaza' atas bantuan dan partisipasi kader dalam pemenangan pemilu KP, walaupun perolehan suara di KPU tadi malam berada pada urutan kedua 29,34 %". (SMS DPW DIY - pagi ini)

Pilkada Kulonprogo telah usai, Ahad 19 Juni 2011, dengan karunia Allah SWT PKS mampu meraih 29,34 % total suara. Walau belum bisa mengantarkan ustadz Ahmad Sumiyanto (KI) untuk menduduki wakil bupati, tapi semangat dan pengorbanan dari semua lapisan kader, simpatisan, dan masyarakat akan abadi tercatat dalam lembaran amal yang akan kita petik di negeri abadi, insya Allah.

Saat saya bertemu ustadz Ahmad Sumiyanto sore kemarin (19/6/11) di DPD Kulonprogo usai mengetahui hasil quick count beliau menghadapinya dengan senyum khasnya. "Hasil itu sudah tercatat di lauhul mahfudz bahkan sebelum kita diciptakan, namun yang penting adalah ikhtiar kita, itulah nilai kita," mantap beliau.

Alhamdulillah, 2 kecamatan PKS meraih kemenangan, kecamatan Lendah dan kecamatan Galur. Kecamatan Galur adalah 'tanah air' ustadz Sumiyanto, dan ini menunjukan beliau sangat mengakar di kampung halamannya. Di dua kecamatan ini, DPD Bantul turut mensupport dengan mengirim kader-kader dari berbagai DPC termasuk dari PKS Piyungan diperbantukan dalam direct selling sampai hari H.

وَقُلِ اعْمَلُوا فَسَيَرَى اللَّهُ عَمَلَكُمْ وَرَسُولُهُ وَالْمُؤْمِنُونَ ۖ وَسَتُرَدُّونَ إِلَىٰ عَالِمِ الْغَيْبِ وَالشَّهَادَةِ فَيُنَبِّئُكُم بِمَا كُنتُمْ تَعْمَلُونَ

Dan Katakanlah: "Bekerjalah kamu, maka Allah dan Rasul-Nya serta orang-orang mukmin akan melihat pekerjaanmu itu, dan kamu akan dikembalikan kepada (Allah) Yang Mengetahui akan yang ghaib dan yang nyata, lalu diberitakan-Nya kepada kamu apa yang telah kamu kerjakan." (9:105)

 Note: Pilkada Kulonprogo diikuti 4 pasangan. Ada 12 kecamatan di Kulonprogo.

Sumber: DPC PKS Piyungan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar