jika politik adalah sesuatu yang abu-abu
yang menjadi senjata para penguasa
yang menjadi sindikat pengejar harta dunia
maka aku bukanlah itu
Namun jika politik adalah pembelaan & perjuangan
yang membangunkan keberanian retorika
dan lantang meneriakkan keadilan
maka aku adalah politikus itu

Jika demokrasi adalah belenggu penjajahan
diramaikan oleh tangan-tangan gila jabatan
disetir untuk mengubur kepribadian anak bangsa
maka itu bukan tempatnya
Namun jika demokrasi adalah sebuah peluru pembebas
yang pengusungnya adalah teladan sejati
dan ideologinya menembus keangkuhan parlemen
maka itu adalah kendaraannya..

Rabu, 20 Januari 2010

Muncul Puluhan Grup Facebookers Anti Ruhut Sitompul


JAKARTA. Anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat, Ruhut Sitompul, kerap memancing perdebatan di rapat panitia khusus (pansus) hak penyelidikan (angket) Bank Century. Ia beberapa kali mengeluarkan kata-kata makian dan bersitegang dengan sesama anggota pansus lain fraksi.

Tampaknya aksi Ruhut yang dapat ditonton langsung di layar kaca itu tidak disukai para Facebookers di dunia maya. Silahkan ketik kata Ruhut Sitompul di kotak 'Search', maka akan ditemui puluhan grup yang Antiruhut.

Sampai dengan Kamis (21/1) pagi, jumlah grup yang kesal dengan Ruhut sudah mencapai 64 grup. Nama grupnya pun bermacam-macam. Ada yang terang-terangan menyebut dirinya sebagai grup 'Anti Ruhut Sitompul' dengan jumlah anggota 5.699 Facebookers.

Ada yang saking kesalnya melihat aksi politisi 'Poltak' ini sampai ingin mengusirnya dari Indonesia. Mereka bergabung di grup 'Usir Ruhut Sitompul dari Indonesia'.

Ruhut tercatat dua kali membuat pernyataan yang menyerempet Suku Agama dan Ras (SARA). Pertama ketika Pemilihan Legislatif (Pileg) ketika ia mengejek suku Arab, kedua saat ia memanggil mantan Wapres Jusuf Kalla dengan sebutan 'Daeng' di rapat Pansus.

Atas kejadian ini, Facebookers keturunan Arab dan Makassar pun geram. Mereka membuat grupnya masing-masing, semisal ada grup 'Cekal Ruhut Sitompul ke Makassar'.

Sampai saat ini, grup dengan pendukung terbanyak yaitu mencapai 11.762 orang adalah grup '1.000.000 Facebookers Meminta Partai Demokrat Untuk Memecat Ruhut Sitompul'.

Ruhut pun sempat mengeluarkan kata-kata makian, 'Bangsat' saat adu mulut dengan pimpinan pansus dari FPDIP Gayus Lumbuun. Belum cukup, Rabu lalu (13/1) mulut Ruhut menyemburkan kata-kata tidak senonoh, 'burung' dengan konotasi seksual saat bertanya ke mantan Kabareskrim Mabes Polri Komjen Susno Duadji.

Dagelan itu memancing grup untuk 'memotong 'burung' Ruhut'. Atau ada pula yang sudah bosan mendengarnya berbicara hingga mengusulkan lidahnya dipotong.

Uniknya, para Facebookers itu juga berlomba-lomba memajang foto Ruhut yang 'nyeleneh'. Misal, ada foto Ruhut yang dicoret tanda X besar. Ada foto Ruhut yang sedang berpelukan dengan perempuan. Ada pula foto Ruhut yang disandingkan dengan program acara televisi swasta, 'Take Him Out' tentu dengan makna menyindir Ruhut.


Sumber: Republika Newsroom

Tidak ada komentar:

Posting Komentar