"Seluruh Jajaran Pimpinan PKS dari Pusat hingga Daerah serta kader-kadernya selalu siap bekerja untuk Indonesia dalam situasi apapun."
Demikian point ke-3 sikap PKS yang dihasilkan dalam Rapimnas 14-15 Oktober 2011 di Jakarta yang kembali ditegaskan lagi oleh ustadz Cahyadi Takariawan dalam acara 'Sosialisasi Hasil Rapimnas' yang digelar PKS Piyungan tadi malam, Ahad 16 Oktober 2011.
Beruntung kami bisa langsung bertemu dan mendapat informasi dinamika PKS dari ustadz Cahyadi Takariawan yang ikut menjadi peserta Rapimnas PKS yang berkenan berkunjung ke PKS Piyungan berbagi semangat dan tsaqofah dakwah.
"Dalam mengambil kebijakan, kita tidak terjebak pada informasi-informasi yang tidak akurat juga tidak hanya melihat dari sudut sempit dan satu aspek saja. Orientasi kita senantiasa bertumpu bagaimana menghadirkan kemaslahatan bagi bangsa ini," urai Pak Cah yang malam itu banyak 'membocorkan' behind the scene jalannya Rapimnas.
Sambil ditemani teh hangat dan cemilan, lesehan bersama Pak Cah ini berlangsung mulai pukul delapan hingga sepuluh malam.
Sumber: PKS Piyungan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar