jika politik adalah sesuatu yang abu-abu
yang menjadi senjata para penguasa
yang menjadi sindikat pengejar harta dunia
maka aku bukanlah itu
Namun jika politik adalah pembelaan & perjuangan
yang membangunkan keberanian retorika
dan lantang meneriakkan keadilan
maka aku adalah politikus itu

Jika demokrasi adalah belenggu penjajahan
diramaikan oleh tangan-tangan gila jabatan
disetir untuk mengubur kepribadian anak bangsa
maka itu bukan tempatnya
Namun jika demokrasi adalah sebuah peluru pembebas
yang pengusungnya adalah teladan sejati
dan ideologinya menembus keangkuhan parlemen
maka itu adalah kendaraannya..

Selasa, 15 Juni 2010

PKS Pastikan Tolak Dana Aspirasi di Paripurna

Metrotvnews.com, Jakarta. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memastikan akan tetap menolak usulan dana aspirasi sebesar Rp15 miliar per anggota DPR jika dibahas pada rapat paripurna, Kamis (15/6) nanti. Bagi PKS, mekanisme anggaran pembangunan lewat Musyawarah Perencanaan Pembangunan sudah tepat.

"Prinsipnya PKS menolak ide alokasi langsung anggaran daerah. Yang didorong oleh PKS melalui mekanisme yang ada," kata Ketua DPP PKS Mahfudz Siddiq di Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Selasa (15/6).

PKS menyarankan agar jumlah dana Musyawarah Perencanaan Pembangunan ditingkatkan. Sebab, cara ini jauh lebih efektif ketimbang dana aspirasi. "Pakai mekanisme yang ada. Hanya volumenya diperbesar," tandas Mahfudz.(Andhini)


Sumber: Metrotvnews.Com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar