VIVAnews. Perolehan suara hasil rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Padang menetapkan pasangan calon Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno-Muslim Kasing menang di Kota Padang.
Pasangan nomor urut tiga ini, meraup 90.330 suara atau 31 persen pemilih dan unggul tipis dari pasangan yang diusung Golkar, Marlis Rahman-Aristo Munandar, memperoleh 86.619 suara atau 30 persen, dari 11 kecamatan di Padang.
Irwan-MK mengumpulkan suara di tiga kecamatan besar, yakni Kuranji, Pauh, dan Kecamatan Lubuk Kilangan.
Sedangkan Marlis-Aristo menang di tujuh kecamatan kecil yakni, Padang Timur, Padang Barat, Padang Utara, Padang Selatan, Nanggalo, Kecamatan Lubuk Begalung, dan Koto Tangah.
"Meski Marlis-Aristo unggul di tujuh kecamatan, tetapi itu kecamatan kecil. Berbeda dengan Irwan-MK yang menang di tiga kecamatan besar. Sehingga perolehan suara tipis sekali," kata anggota KPU Padang Divisi Sosialisasi M Sjahbana Sjam kepada VIVAnews, Selasa, 6 Juli 2010.
Pengumpul suara ketiga ditempati pasangan Fauzi Bahar-Yohannes Dahlan dengan perolehan suara 64.255 suara atau 22 persen. Selanjutnya pasangan Endang Irzal -Asrul Syukur.
Sedangkan pasangan nomor urut 1 Ediwarman-Husni Hadi, hanya memperoleh 4.303 suara atau 1 persen.
Sejauh ini, KPU Padang telah menyerahkan hasil penghitungan suara tersebut ke KPU Sumbar. KPU Sumbar akan melakukan rekapitulasi suara Pilkada Sumbar mulai tanggal 9 Juli hingga 15 Juli 2010. (adi/vivanews.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar