jika politik adalah sesuatu yang abu-abu
yang menjadi senjata para penguasa
yang menjadi sindikat pengejar harta dunia
maka aku bukanlah itu
Namun jika politik adalah pembelaan & perjuangan
yang membangunkan keberanian retorika
dan lantang meneriakkan keadilan
maka aku adalah politikus itu

Jika demokrasi adalah belenggu penjajahan
diramaikan oleh tangan-tangan gila jabatan
disetir untuk mengubur kepribadian anak bangsa
maka itu bukan tempatnya
Namun jika demokrasi adalah sebuah peluru pembebas
yang pengusungnya adalah teladan sejati
dan ideologinya menembus keangkuhan parlemen
maka itu adalah kendaraannya..

Senin, 12 Juli 2010

Kader Senior PKS Menangi Pilgub Sumatera Barat 1 Putaran

Hasil rekapitulasi penghitungan suara sementara pemilihan gubernur Sumatera Barat yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) di kabupaten/kota, menempatkan pasangan Irwan Prayitno-Muslim Kasim mendapat jumlah suara terbanyak.

Pasangan yang diusung Partai Keadilan Sejahtera ini (berkoalisi dengan Partai Hanura dan PBR -ed) menang di 14 kota dan kabupaten di Sumbar. Irwan-MK unggul dengan perolehan suara 657.763 suara atau 32,63 persen dari total suara sah. (Dengan perolehan suara diatas 30% maka Pilgub hanya berlangsung satu putaran -ed).

Raihan suara pasangan tersebut mengalahkan perolehan suara pasangan yang diusung Golkar, Marlis Rahman-Aristo Munandar. Marlis dan Aristo hanya memenangkan Pilkada di tiga daerah yakni Kabupaten Agam, Kota Bukittinggi, dan Kota Payakumbuh.

Marlis-Arsito mengumpulkan 531.605 suara atau 26,37 persen. Sedangkan pasangan yang diusung Partai Demokrat, Endang Irzal-Asrul Syukur, memenangi dua Pilkada: Kabupaten Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh.

Daerah tersebut merupakan kantong suara dari pasangan mantan Dirut PT Semen Padang tersebut. Endang-Asrul mengumpulkan 410.567 suara atau 20,37 persen. Sedangkan pasangan Fauzi Bahar-Yohanes Dahlan mengumpulkan suara keempat terbanyak yakni 324.123 suara atau16,08 persen.

Pasangan nomor urut 1 Ediwarman-Husni Hadi memperoleh 91.726 atau 4,55 persen. Saat ini, 19 KPU Kabupaten/kota di Sumbar telah selesai melakukan rekapitulasi penghitungan suara Pilkada Sumbar hari ini, Rabu, 7 Juli 2010. Penghitungan dan penetapan hasil perolehan masing-masing cagub Sumbar ini akan dilakukan paling lambat 15 Juli mendatang. (hs/vivanews.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar