jika politik adalah sesuatu yang abu-abu
yang menjadi senjata para penguasa
yang menjadi sindikat pengejar harta dunia
maka aku bukanlah itu
Namun jika politik adalah pembelaan & perjuangan
yang membangunkan keberanian retorika
dan lantang meneriakkan keadilan
maka aku adalah politikus itu

Jika demokrasi adalah belenggu penjajahan
diramaikan oleh tangan-tangan gila jabatan
disetir untuk mengubur kepribadian anak bangsa
maka itu bukan tempatnya
Namun jika demokrasi adalah sebuah peluru pembebas
yang pengusungnya adalah teladan sejati
dan ideologinya menembus keangkuhan parlemen
maka itu adalah kendaraannya..

Kamis, 12 November 2009

Rudy masuk daftar kandidat Demokrat


Solo (Espos). Nama Wakil Walikota Solo, Hadi Rudyatmo masuk dalam daftar tokoh yang disurvei oleh Partai Demokrat sebagai salah satu kandidat calon walikota atau wakil walikota Solo.
Partai Demokrat, melalui Tim 9 telah melakukan survei awal untuk mengetahui siapa saja tokoh-tokoh masyarakat yang dianggap mempunyai pengaruh besar di Kota Solo. Salah satu anggota Tim 9, Supriyanto mengatakan survei tokoh tersebut dilaksanakan oleh lembaga survei Indonesia (LSI) beberapa waktu lalu.

Dari survei tersebut, muncul enam nama tokoh. Dua di antaranya adalah kandidat incumbent yaitu Walikota Joko Widodo dan Wawali Hadi Rudyatmo. Sedangkan empat tokoh lainnya adalah Achmad Purnomo, Tedjowulan, Eddy Wirabhumi dan Dwiawan Ruharjanto.

Sesuai Juklak dalam mekanisme penjaringan tokoh agama dan tokoh masyarakat, jelas Supriyanto, LSI melakukan survei untuk mengetahui seberapa besar elektabilitas masing-masing tokoh tersebut. “Hasil survei itu akan menjadi salah satu pertimbangan dan dasar untuk menunjuk tokoh yang bakal dicalonkan maju dalam Pilkada,” terangnya ketika ditemui Espos, di ruang kerjanya, Rabu (11/11).

Survei harus dilakukan lantaran dalam proses penjaringan dan penyaringan calon walikota dan wakil walikota, tidak ada mekanisme pembukaan pendaftaran calon. Sekretaris DPC Partai Demokrat, Supriyanto menambahkan survei dilakukan dalam tiga tahap untuk mendapatkan nama calon berdasarkan elektabilitasnya.

Namun elektabilitas saja tidak cukup. Selain unsur elektabilitas, lanjut Supriyanto, Tim 9 juga akan mempertimbangkan kekuatan koalisi yang sedang dibangun. Saat ini pun, Tim 9 telah dan masih membangun komunikasi politik dengan partai-partai lain. Baik itu partai yang memperoleh kursi maupun partai non parlemen.

Partai dengan perolehan kursi terbesar seperti Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan juga partai lain seperti Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) maupun partai non parlemen, tidak menutup kemungkinan bakal dilobi.
Kandidat calon walikota/walikota Partai Demokrat
1. Eddy Wirabhumi (Ketua DPC Partai Demokrat Solo)
2. Joko Widodo (incumbent
3. Hadi Rudyatmo (incumbent)
4. Tedjowulan
5. Achmad Purnomo
6. H Dwiawan Ruharjanto (pengusaha)
(Sumber : Anggota Tim 9 Partai Demokrat)


Sumber: www.solopos.com/solo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar