jika politik adalah sesuatu yang abu-abu
yang menjadi senjata para penguasa
yang menjadi sindikat pengejar harta dunia
maka aku bukanlah itu
Namun jika politik adalah pembelaan & perjuangan
yang membangunkan keberanian retorika
dan lantang meneriakkan keadilan
maka aku adalah politikus itu

Jika demokrasi adalah belenggu penjajahan
diramaikan oleh tangan-tangan gila jabatan
disetir untuk mengubur kepribadian anak bangsa
maka itu bukan tempatnya
Namun jika demokrasi adalah sebuah peluru pembebas
yang pengusungnya adalah teladan sejati
dan ideologinya menembus keangkuhan parlemen
maka itu adalah kendaraannya..

Kamis, 24 Februari 2011

PKS: Pemerintah Paranoid Soal Angket

Yogyakarta. PKS masih punya peluru untuk pemerintahan SBY. Setelah membelot, PKS menyebut pemerintah paranoid. Ini terkait hak angket mafia pajak yang gugur semalam.

"Kita menilai sebenarnya pemerintah paranoid soal angket," kata Sekjen PKS Anis Matta di sela-sela makan makan bareng tukang becak di Kantor DPW PKS DIY, Jl Gambiran, Yogyakarta, Rabu (23/2/2011).

Menurut Anis, jika hak angket mafia pajak sampai gol, hal itu justru akan menguntungkan pemerintah. Banyak pajak tidak tertagih dan lewat pansus masalah ini akan diselesaikan.

"Itu sebetulnya akan menguntungkan pemerintah," jelas dia.

Anis kembali menegaskan sikap PKS yang berseberangan dengan koalisi dalam angket mafia pajak. Menurut dia posisi PKS tidak ada kaitannya dengan koalisi. Menurut Anis, jika saja hak angket lolos, DPR akan bisa mengawasi lebih baik.


"Angket itu tidak ada kaitan dengan koalisi dan tidak ada dari kita untuk melakukan delegitimasi pemerintah. Namun kenapa pemerintah justru takut?" ujarnya.

Sementara, acara makan bareng puluhan tukang becak berlangsung ramai. Anis menikmati nasi kucing dengan menu telur sambil duduk di dalam becak.

"Nasinya enak, jadi ingat waktu mahasiswa dulu, menunya ini selain mie instan," kata Anis yang berkemeja putih dengan lambang PKS ini. (bgs/fay)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar