Jakarta, myRMnews. Tak peduli dengan kontroversi iklan politik seri Hari Pahlawan lalu, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan meluncurkan iklan terbarunya.
Jika di edisi lalu memunculkan wajah Soeharto sebagai “guru bangsa”, iklan politik PKS yang akan diluncurkan berikutnya tersebut dijanjikan akan lebih “sempurna”.
Masih dalam rangka peringatan 100 Tahun Kebangkitan Nasional, PKS merancang seri iklan berikutnya dengan tema “The Next Indonesia”.
"Kami sudah mendisain seri iklan-iklan politik PKS lainnya sampai Pemilu 2009. Serial iklan itulah nantinya akan menjadi tema-tema kampanye PKS,” papar Sekjen PKS Anis Matta, di JCC Senayan, Rabu sore (19/11).
Yang disebutkan dia hanyalah tema yang akan diangkat dalam iklan politik PKS selanjutnya.
"Pokoknya tentang The Next Indonesia. Tunggu saja," katanya enteng.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar